Roland iModela


Roland iModela adalah sebuah mesin mini yang dapat membantu Anda menghasilkan objek 3 dimensi yang diinginkan. Dengan mesin ini, Anda dapat menghasilkan objek 3D dengan ukiran dan pahatan secara akurat pada berbagai bidang material seperti kayu balsa, lilin dan plastik. Mengingat ukuran alat ini yang cukup kecil, maka objek yang Anda buat nantinya juga tidak bisa berukuran besar yah..

Cara penggunaanya juga cukup mudah. Anda cukup membuat desain objek pada komputer melalui software Roland iModela, lalu kemudian menghubungkan iModela ke komputer seperti menghubungkan printer biasa. Atur berbagai opsi yang tersedia pada software yang telah disertakan, lalu mesin ini akan menghasilkan obyek seperti yang telah Anda desain di komputer.

Roland iModela dapat dimiliki dengan harga sekitar US$ 899 dan dapat Anda pesan disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar